Sunday, 26 April 2015

Contoh Game Outdoor : Berirama dengan mulut

GAMBARAN UMUM


Contoh game outdoor ini sangat cocok diperankan berbagai usia, mulai dari anak SD, SMP bahkan anak SMA pun masih cocok bermain game ini. Game outdoor ini saya dapatkan ketika saya mengikuti kasyafah (semacam pramuka) di pesantren sewaktu saya SMP kelas VII di Cirebon Jawa Barat. Game sederhana namun asyik ini dapat dimainakan oleh 3 peserta (semakin banyak semakin baik) yang membentuk formasi melingkar dengan satu orang instruktur/pembina berada di tengah seorang diri. Masing-masing peserta mengeluarkan suara yang berbeda dari peserta lainnya sehingga menimbulkan irama nada yang dapat diatur oleh instruktur/pembina.




YANG DIBUTUHKAN :
- Instruktur/Pembina   : cukup satu orang saja, pembina ini berdiri di tengah lingkaran para peserta
- Peserta                       : minimal 3 orang peserta, tidak ada jumlah maksimal. para peserta                                                          berbaris rapih membentuk formasi melingkar (membentuk lingkaran).

TEKNIS :

  • Mintalah para peserta untuk membuat lingkaran, boleh dengan duduk boleh juga dengan berdiri.
  • Instruktur/pembina berdirilah di tengah mereka.
  • Instruktur/pembina memberi masing-masing peserta suatu irama (misalnya peserta A berirama "dang", peserta B "ding", peserta C "dong" peserta D "tong", peserta E "dug" dan seterusnya). Mintalah mereka (peserta) melafazkan masing-masing irama mereka satu per satu, dan mintalah mereka agar menghafal masing-masing irama, jangan pedulikan irama orang lain.
  • Mulailah bermain : pembina menunjuk dengan tangan atau jari kepada salah satu peserta sehingga peserta yang ditunjuk tersebut membunyikan iramanya "dong" misalnya, lalu tunjuklah peserta lain sehingga peserta lain yang ditunjuk itu juga membunyikan iramanya "ding" misalnya sehingga dari dua irama tersebut menghasilkan irama dong . . . ding. Untuk selanjutnya terserah pembina, tempo irama bisa dipercepat dengan mempercepat lambaian tangan atau jari pembina.
tempo irama lambat : ding . . . . . . . . . dong . . . . . . . . .ding . . . . . . . . .dang . . . . . . . . . .ding . . . . . . .
tempo irana cepat : dang ding tong, dang ding tong, tong tong tong ding ding ding, ing ding tong

dan seterusnya

Selamat bersenang-senang, jangan lupa komen ya (^_^)

No comments:

Post a Comment